Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Gambar Produk 1
Jasa Desain Kaos, Desain Batik , LOGO dan desain grafis lainya
Email : mastertracer69@gmail.com

Resep Dan Cara Membuat Sop Es Buah Segar Dan Enak

resep-dan-cara-membuat-kuah-es-sop-buah-spesial-segar-dan-enak
Resep Dan Cara Membuat Sop Es Buah Segar Dan Enak - Tidak Lengkap rasanya jika tidak menyajikan Sop Es buah di Menu buka Puasa  resep minuman sehat dengan kuah buah-buahan yang terdiri dari macam-macam buah segar seperti alpukat, semangka, mangga, stroberi, melon, timun suri, nanas, apel, kelapa muda dan buah lainnya dicampur dengan menggunakan campuran susu kental manis dan sirup. Es sup buah yang banyak dan ramai dijadikan resep menu buka puasa ramadhan karena sop buah sangat enak diminum saat berbuka puasa.

Diluar bulan puasa ramadhan resep es sop buah sangat enak dan nikmat jika di hidangkan di saat cuaca panas Es sup/sop buah bisa melepaskan dahaga dan bisa mengembalikan stamina tubuh menjadi segar kembali. Berikut adalah resep dan cara membuat kuah es sop buah spesial segar dan enak.

Bahan-bahan membuat es sop buah : 

alpukat
semangka
mangga
anggur
stroberi
melon
pepaya
timun suri
nanas
apel
kelapa muda, keruk

Bahan Kuah sop buah:

Susu kental manis
Sirup cocopandan atau vanila atau sirup gula
Es batu

cara membuat kuah es sop buah segar

1. Buah dipotong-potong kecil dan ditaruh dalam wadah masing-masing.
2. Saat akan disajikan, siapkan mangkuk saji, tuang kuah (cicipi sesuai selera)
3. Ambil potongan buah-buahan secukupnya lalu masukkan ke dalam mangkuk dan beri es batu.